Service di Bengkel Resmi Honda Tanpa Antre Melalui Aplikasi Motorku X, Begini Caranya

Keterangan gambar : Cara mudah mendapatkan lokasi AHASS melalui aplikasi Motorku X. (Foto : Syahriah)
JAYAPURA, Potret.co – Pengguna motor Honda semakin dimanjakan dengan kehadiran beragam fitur menarik dalam aplikasi Motorku X, salah satunya booking service di bengkel resmi Honda AHASS atau Stasiun Layanan Resmi Astra Honda.
Aplikasi yang telah dilaunching sejak dua tahun lalu ini dapat didownload di App Store dan Google Play melalui smartphone.
Kini penggunannya pun telah mencapai kurang lebih lima juta secara nasional sejak dilaunching., dan 50 ribu pengguna di wilayah Papua dan Papua Barat.
Manager Marketing Astra Motor Papua, Erick Winardi Kusumo mengatakan, aplikasi Motorku X dihadirkan bertujuan untuk tetap memberikan pelayanan terbaik dan cepat kepada konsumen motor Honda.
‘’Jadi setelah beli motor Honda, tidak langsung terputus pelayanan dari kami, terlebih untuk perawatannya,’’ kata Erick, Rabu (11/5/2022).
Bagi pengguna motor Honda, berikut cara menggunakan aplikasi Motorku X dan service tanpa antre :
Login dan registrasi
- Download aplikasi Motorku X
- Daftar dan lengkapi data diri
- Masukkan kode referral
- Aktivasi akunmu berhasil
Tracking pesanan
- Masukkan nomor order
- Cek status pesananmu
Voucher & Promo
- Klik profil
- Klik voucher
- Masukkan kode Voucher
- Ambil voucher
Asuransi Digital
- Masukkan nomor mesin motormu
- Asuransimu sudah aktif
Booking Service
- Pilih lokasi AHASS
- Pilih tanggal dan waktu
- Pilih tipe motor dan jenis service
- Isi keluhan
- Order Booking. (Ari)